Cek Punggung Anda, Apakah Ada Bulu Tumbuh Disana, Jika Iya Maka ...

Di beberapa bagian tubuh manusia pasti akan ada rambut yang tumbuh, seperti di kepala, ketiak, lengan dan bagian-bagian tubuh lainnya. Ini adalah hal yang wajar, jika rambut tersebut tumbuh dan terus memanjang--khususnya di kepala.

Namun kadang, ada beberapa bagian di tubuh yang tidak seharusnya tumbuh rambut, terutama jika rambut tersebut sangat tebal, seperti di punggung. Jika ada pertumbuhan rambut tebal di punggung, Anda perlu waspada.

Dalam penelitian terbaru, ternyata rambut tebal yang tumbuh di bagian belakang tubuh ini, adalah pertanda ada masalah kesehatan yang serius. Apa itu? Simak penjelasannya di bawah ini.

Seorang gadis muda didiagnosa memiliki tanda masalah tulang belakang yang serius, setelah rambut tebal tumbuh di punggungnya, terutama di dekat tulang belakang.

Dikutip dari Livescience, anak balita berumur tiga tahun di Taiwan saat itu dibawa ke dokter, untuk menghilangkan rambut di dekat tulang belakangnya yang tumbuh terutama di bagian bawah.

Dan saat diperiksa lebih lajut, ternyata anak kecil ini memiliki tulang belakang yang pecah atau dalam kondisi medis disebut diastematomyelia, di mana ada cairan sumsum tulang belakang yang 'bocor' ke permukaan kulit.

Jika dibiarkan terus menerus, pertumbuhan anak akan terganggu. Bahkan bisa membuat tulang tidak tumbuh layaknya anak normal.

Menurut Dr. Toba N. Niazi, seorang ahli bedah saraf pediatrik di Rumah Sakit Anak Miami, tanda-tanda anak mengalami diastematomyelia adalah tumbuhnya rambut yang berlebihan (terutama berbentuk seperti ekor kuda), kulit tipis, lesung atau ada benjolan kulit kecil yang terlihat seperti ekor.

Menurut Niazi, jika tidak diobati sejak dini, dysraphism tulang belakang dapat menyebabkan masalah neurologis atau kelainan bentuk muskuloskeletal.
Jadi, perhatikan anak-anak Anda. Dan pastikan mereka tidak memiliki kelainan seperti di atas.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel